Monday, 12 May 2008

KOMET HIDUPKU

KOMET HIDUPKU

Dulu ku dekat kini tidak

Dulu ku sayang kini tidak pula

Dulu ku benci kini tidak

Dulu ku sakit kini tidak lagi

Gurat yang kubuat kupaksa tancap dengan pena tajamku

Tetap hilang....,

Mengalir menuju pusaran air

Gurat yang ingin kubuat hanya membuat bayang wajahku beriak

Tiap cinta yang singgah kini sudah harus pergi

Tanpa bekas, tanpa rasa

Tiap cinta yang lewat hanya lirik pandang sejenak

Tetap melaju sisakan gelap

Aku tahu, tiap cintaku hanya bintang yang melaju

Tercepat dari Halley si legenda

Entah kapan muncul dan terang lagi diangkasa?

Indah warna dan terangnya

Unik dan mengagumkan

Satu waktu tersenyum karna berjumpa

Tersenyum pula karna segera kan berpisah

Namun tetap indah....

Meski gelap kembali rangkul angkasa....

Cikudapateuh

3 Juli 2004

Cavoen Yosifus 99T420

(Ku lupakan mu...karana kau hanya sebuah bintang komet dalam hidupku yang haru....)

No comments: